Dinpusip Temanggung Luncurkan Aplikasi iTemanggung dan Penganugerahan Sertifikat Akreditasi Perpustakaan

iTemanggung

Kabar Aksaramaya

Kamis, 21 April 2022, Pemerintah Kabupaten Temanggung melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Temanggung menyelenggarakan acara peluncuran aplikasi perpustakaan digital iTemanggung, sekaligus dengan penganugerahan sertifikat akreditasi perpustakaan. Peresmian aplikasi iTemanggung tersebut dilakukan langsung oleh Ir. Suminar Budi Setiawan, MM selaku Kepala Dinas Perpustakaan dan Kabupaten Temanggung.

Tujuan dikembangkannya aplikasi perpustakaan digital iTemanggung adalah untuk memperingati Hari Buku Sedunia yang jatuh pada tanggal 23 April 2022. Selain itu, tujuan diluncurkannya aplikasi iTemanggung ini ialah dalam rangka meningkatkan pelayanan kepustakaan kepada masyarakat agar bisa mengakses informasi secara cepat dan mudah.

Aplikasi iTemanggung merupakan sebuah aplikasi perpustakaan digital persembahan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Temanggung yang berkerja sama dengan Aksaramaya dalam proses pengembangannya. Layanan aplikasi iTemanggung tersebut pada peluncuran awalnya telah menyediakan kelokesi e-Book (buku digital) sejumlah 687 judul/eksemplar dari berbagai penerrbit.

Aplikasi iTemanggung adalah sebuah aplikasi perpustakaan digital yang sudah berbasis media sosial, sekaligus juga dilengkapi dengan fitur eReader untuk membaca ebook (buku digital). Berkat fitur-fitur media sosial, pemustaka bisa terkoneksi dan berinteraksi dengan pemustaka yang lain. Pemustaka juga dapat memberikan rekomendasi buku yang sedang dibaca, menyampaikan komentar mengenai buku, dan memperoleh teman baru. Membaca ebook (buku digital) di aplikasi iTemanggung jadi lebih menyenangkan, karena pemustaka dapat membaca ebook secara online maupun offline.

Berbarengan dengan acara peluncuran aplikasi perpustakaan digital iTemanggung, pihak Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Temanggung mengundang beberapa tamu dari Perpustakaan Sekolah yang pada tahun 2021, sudah pernah mengikuti penilaian dan memperoleh sertifikat akreditasi dengan jalur portofolio maupun relaksasi. 

Sertifikat akreditasi tersebut dianugerahkan langsung oleh Ir. Suminar Budi Setiawan kepada 5 Perpustakaan Sekolah, di antaranya seperti perpustakaan SMA N 2 Temanggung, perpustakaan SDN 3 Parakan Wetan, perpustakaan SDN 2 Sanggrahan 2 Temanggung, perpustakaan SDN 1 Kranggan dan perpustakaan SDN 1 Jampiroso Temanggung.

Sertifikat akreditasi perpustakaan tersebut diserahkan pula kepada Fatchul Aziz, S.ST.,MM, selaku Kepala Bidang Perpustakaan DINPUSIP, yang telah memperoleh predikat A untuk Penilaian Akreditasi Perpustakaan Umum Tingkat Kabupaten. Rangkaian acara peluncuran aplikasi iTemanggung yang dalam rangka Hari Buku Sedunia itu pun, diakhiri dengan kegiatan Sosialisasi dan Diskusi Jabatan Fungsional Pustakawan yang diikuti oleh sekitar 40 CPNS Pustakawan se-Kabupaten Temanggung.

Bagi masyarakat Kabupaten Temanggung dan sekitarnya, ayo unduh aplikasi perpustakaan digital iTemanggung! Supaya lebih memudahkan Sahabat Literasi, maka segera download langsung di play store, dan akses versi dekstop di https://itemanggung.moco.co.id/ ya.

Daerah Anda tertarik memiliki platform teknologi perpustakaan digital? Hubungi partnership@aksaramaya.com atau 0859106725577

Salam literasi!

Leave a Reply

Your email address will not be published.