iIndramayu: Waktunya Perpustakaan Menjadi Semudah Dalam Genggaman

iIndramayu 1

Kabar Aksaramaya

Beragam cara dan inovasi terus dilakukan Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Indramayu untuk menghadapi revolusi industri 5.0. Selain terus berinovasi dan mengembangkan perpustakaan berbasis inklusi sosial, pihak perpustakaan juga telah mengembangkan aplikasi perpustakaan digital dalam genggaman yang dapat diakses dengan smart phone yaitu iIndramayu. Aplikasi perpustakaan digital iIndramayu dirancang  berbasis media sosial. iIndramayu ini juga dilengkapi dengan fitur e-Reader untuk membaca buku digital atau buku elektronik.

Aplikasi yang sudah diluncurkan sejak tahun 2017 lalu, menjadikan para publik dapat membaca buku dengan mudah kapan saja dan di mana saja. Mereka bisa menikmati layanan perpustakaan dalam genggaman, ungkap Iwan Hermawan selaku Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kab. Indramayu.

Melalui aplikasi ini pula, pemustaka bisa saling memberikan rekomendasi buku-buku digital yang sedang atau telah dibaca. Membaca buku digital menggunakan aplikasi iIndramayu jadi lebih menyenangkan karena buku digital dapat dibaca secara online maupun offline.

Hadirnya aplikasi iIndramayu ini sekaligus bertujuan sebagai kampanye gemar membaca dan memberikan pemahaman kepada publik, siswa serta guru, bila sesungguhnya literasi itu bukan cuma sekadar membaca buku saja. tetapi lebih luas dari itu adalah memahami dan menerapkan konten yang telah diakses.

Hingga tahun 2022 ini, telah tercatat ada 4.545 jumlah judul buku dan 6.820 eksemplar buku digital yang ada pada aplikasi iIndramayu. Berbagai terobosan yang dilakukan Perpusda Kabupaten Indramayu salah satunya dengan dikembangkannya aplikasi iIndramayu, menjadikannya sebagai perpustakaan yang diperhitungkan di Jawa Barat, bahkan di tingkat Nasional. Selain mengembangkan basis pelayanan dalam ranah digital, pihak Perpusda Kabupaten Indramayu juga terus meningkatkan layanan perpustakaan keliling.

Layanan perpustakaan keliling tersebut kini telah mampu menjangkau sekolah-sekolah terpencil dipelosok Indramayu, terjauh atau bahkan terbelakang. Melalui armada baru yang dimiliki dan berbagai fasilitas pendukung lengkap di dalamnya, salah satunya inovasi perpustakaan digital iIndramayu yang bisa diakses secara offline.

Perpusda Kabupaten Indramayu yakin akan mampu menjadikan perpustakaan sebagai pusat dalam belajar. Pihaknya terus berusaha semaksimal mungkin mewujudkan perpustakaan yang selalu ada dan dekat dengan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan informasi.

Ketersediaan koleksi buku dan jumlah buku yang sedikit akan berpengaruh pada minat membaca masyarakat. Maka dari itu, Perpusda Kabupaten Indramayu terus berupaya tiap tahunnya untuk menambahkan koleksi buku dari berbagai judul, jenis dan genre ke dalam aplikasi iIndramayu.

Apabila pemustaka login dan melihat koleksi buku yang sedikit tersedia di aplikasi iIndramayu, pemustaka hanya sekedar akan mencari buku yang dia butuhkan, kemudian membaca dan setelah selesai membaca, tidak ada ketertarikan lagi untuk membaca koleksi buku yang lain. Hal tersebut menjadi alasan utama Perpusda Kabupaten Indramayu menambah koleksi buku digital.

IIndramayu juga dilengkapi berbagai fitur media sosial yang dapat dengan mudah diperoleh dengan mengunduhnya secara gratis di play store. Melalui iIndramayu dipastikan akan memudahkan para pemustaka untuk bisa terhubung dan berinteraksi dengan pemustaka yang lainnya. Aplikasi ini pula, pemustaka bisa saling memberikan rekomendasi buku bacaan yang sedang dibaca.

Semenjak ada pandemi Covid-19 dan Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) diberlakukan, perpustakaan Indramayu menutup segala aktifitas pelayanannya di bidang penyediaan sumber informasi maupun peminjaman buku kepada masyarakat.

Namun hal itu bukan menjadi masalah besar bagi Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Indramayu dalam melayani minat membaca masyarakat, karena sudah ada alternatif lain yang diberikan Perpustakaan Indramayu selama PSBB diberlakukan yaitu dengan aplikasi perpustakaan digital iIndramayu.

Ruswanto selaku Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Indramayu menjelaskan, tutupnya pelayanan konvensional perpustakaan bukan berarti tradisi membaca berhenti begitu saja, setiap masyarakat masih bisa selama pandemi mengakses buku-buku bacaan di Perpustakaan Daerah Indramayu dengan aplikasi perpustakaan digital iIndramayu. Aplikasi tersebut berisikan ribuan buku digital yang telah diunggah oleh Perpustakaan Indramayu di aplikasi iIndramayu.

Lebih lanjut Ruswanto menambahkan, kemudahan akses tetap kami berikan kepada seluruh masyarakat Indramayu tanpa harus mengunjungi layanan Perpustakaan Indramayu. Aplikasi iIndramayu adalah aplikasi berbasis android yang bisa diakses melalui smartphone. Panduan cara menggunakannya pun sangat mudah dengan menginstal aplikasi iIndramayu lalu mengisi identitas diri yang telah disyaratkan. Selanjutnya, tinggal login dengan masukan nama dan alamat email. Pastinya dapat mempermudah masyarakat membaca atau meminjam buku tanpa perlu datang langsung ke perpustakaan.

Harapan terbesar dengan hadirnya perpustakaan digital iIndramayu dalam genggaman ini, masyarakat menjadi lebih mudah dalam mengakses semua layanan Perpustakaan Indramayu selama masa pandemi atau bagi masyarakat yang belum bisa datang langsung ke perpustakaan daerah.

Untuk masyarakat Kabupaten Indramayu dan sekitarnya, ayo unduh aplikasi perpustakaan digital iIndramayu! Supaya lebih memudahkan Sahabat Literasi, maka segera download langsung di Play Store, dan akses versi dekstop di https://iindramayu.moco.co.id/ ya.

Daerah Anda tertarik memiliki platform teknologi perpustakaan digital? Hubungi partnership@aksaramaya.com atau 0859106725577

Salam literasi!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *