Ajak Orangtua Kenali Gangguan Makan dan Kreatif Mengolah Menu Makanan, Pokja PAUD Kapanewon Bantul Mengadakan Workshop Parenting Pola Asuh Anak Usia Dini

Kabar Aksaramaya

Aksaramaya Space bekerja sama dengan Pokja PAUD Kapanewon Banguntapan menyelenggarakan kegiatan “Parenting Pola Asuh Anak Usia Dini: Kenali Gangguan Makan dan Kreatif Mengolah Menu Makanan pada Anak Usia Dini”.

Acara ini diadakan pada hari Jumat, 24 Mei 2024 di Aksaramaya Space. Dibuka oleh Ibu PAUD Kapanewon Banguntapan, Ni Wayan Megayuliati, Pokja PAUD berharap acara ini mampu menjadi provokasi bagi para orangtua terutama ibu untuk semakin meningkatkan perhatian pada pola makan anak.

Acara ini dihadiri oleh 50 peserta perwakilan orangtua siswa usia PAUD dan TK, Ibu PAUD tingkat kecamatan, dan perwakilan UPT Puskesmas. Kegiatan ini terdiri dari dua sesi, yaitu workshop parenting dan demo variasi menu makan anak.

Pada sesi workshop parenting, orang tua mempelajari tips dan trik parenting yang efektif, pengetahuan tentang pola asuh anak yang tepat, dan cara mengenali gangguan makan pada anak usia dini. Dijelaskan bahwa gangguan makan pada anak usia dini dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti faktor psikologis, lingkungan keluarga, dan pola makan yang tidak tepat.

Pada sesi demo variasi menu makan anak, ditunjukkan cara mengolah menu makanan yang sesuai dengan prinsip gizi seimbang namun tetap menarik bagi anak. Beliau menggunakan bahan-bahan yang mudah didapat dan diolah dengan cara yang sederhana. Peserta juga diajak untuk mencoba beberapa menu yang didemonstrasikan, diantaranya olahan bakso ikan, kaki naga, dan es buah pelangi.

Melalui kegiatan ini, Aksaramaya juga memperkenalkan Aksaramaya Space sebagai bentuk implementasi perpustakaan digital dan wadah bagi kegiatan edukatif. Aksaramaya Space terbuka bagi keluarga, sekolah, hingga instansi yang ingin melaksanakan kegiatan edukatif. Aksaramaya Space menyediakan berbagai fasilitas, seperti ruang meeting, ruang kelas, dan area bermain anak.


Unduh versi Android!


Unduh versi Desktop!

by : Ma’ruf Munir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *