Baca Buku Berkualitas Lewat Aplikasi iGowa Bikin Pemustaka Jadi Terpesona

iGowa 1

Kabar Aksaramaya

Jum’at, 24 Juni 2022, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Gowa mengadakan kegiatan Pencanangan dan Sosialisasi Buku Bacaan Digital yang dikemas dengan diskusi bersama pengiat literasi. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kampung Rewako, Desa Je’netallasa, Kecamatan Pallangga, Gowa, Sulawesi Selatan.

Kegiatan Pencanangan dan Sosialisasi Buku Bacaan Digital ini dimaksudkan untuk lebih mengenalkan aplikasi perpustakaan digital iGowa. Aplikasi iGowa sejatinya sudah diluncurkan sejak tahun 2021 lalu. iGowa memfasilitasi buku digital yang baik dan valid kepada seluruh warga untuk meningkatkan minat baca masyarakat Gowa.

Konsep perpustakaan berbasis digital yang diusung oleh Kabupaten Gowa akan semakin memudahkan pelayanan buku bacaan kepada masyarakat Gowa dan sekitarnya. 

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan menghadirkan aplikasi perpustakaan digital (digital library) bernama iGowa yang merupakan hasil kerja sama dengan Aksaramaya. Aplikasi perpustakaan digital iGowa ini dapat diakses melalui smartphone android dengan mengunduh terlebih dahulu di play store. Aplikasi perpustakaan digital iGowa ini juga berbasis media sosial.

Mustamin Raga selaku Plt Kadis Perpustakaan Gowa mengatakan, melalui perkenalan dan sosialisasi buku bacaan digital ini, dapat menarik perhatian masyarakat. Apalagi di era digital saat ini masyarakat semakin dipermudah dalam mencari buku bacaan lewat bantuan aplikasi.

Lebih lanjut, Mustamin mengatakan, perkenalan dan sosialisasi terhadap para penggiat dan pemustaka, sekarang ini cenderung serba digital. Maka pihak Perpustakaan Gowa memperkenalkan buku digital melalui aplikasi iGowa. Buku bacaan yang sudah bertransformasi menjadi digital dapat memudahkan dan meningkatkan minat baca masyarakat.

Mustamin Raga juga menambahkan, sebelum aplikasi iGowa digunakan, pemustaka diminta untuk mendaftar terlebih dahulu. Pendaftaran gratis serta mudah, hanya menggunakan alamat email dan nomor telepon untuk verifikasi aplikasi. Membaca buku lewat aplikasi iGowa dapat dibaca selama tiga hari sebelum buku akan kembali ke rak buku umum.

Sementara itu, Nadia selaku warga yang mengikuti kegiatan Pencanangan dan Sosialisasi Buku Bacaan Digital tersebut menjelaskan, kami menyambut dengan baik aplikasi perpustakaan tersebut. Menurutnya, dengan aplikasi perpustakaan digital iGowa yang menyediakan buku bacaan digital ini sangat memudahkan masyarakat untuk menambah ilmu pengetahuan, wawasan, inspirasi dan hiburan.

Pada awal diluncurkannya aplikasi iGowa ini masih hanya menyediakan 200 buku digital saja. Kemudian di tahun 2022 ini pihak Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Gowa, kembali menambahkan 1.200 buku digital. Sekarang total buku digital yang bisa dibaca ada sejumlah 1.400 dalam aplikasi iGowa tersebut. Buku-buku bacaan ada beragam jenis, novel, resep masakan, buku-buku tutorial, buku kerajinan, buku keterampilan atau bacaan lainnya.

Aplikasi iGowa terdapat lima fitur unggulan yang dapat diakses oleh pemustaka. Pertama, fitur Kategori Buku yang di dalamnya terdapat ribuan koleksi buku dalam format e-book. Kedua, fitur Kategori ePustaka yang di dalamnya membagi jenis-jenis buku. Jenis-jenis buku yang dibagi antara lain, SMA BSE yang menyiapkan 111 koleksi buku pelajaran SMA, SMP BSE yang menyiapkan 227 koleksi buku pelajaran SMP, dan SD BSE yang menyiapkan 350 buku bacaan untuk jenjang SD.

Ketiga, fitur dari aplikasi iGowa adalah Home yang menampilkan aktivitas para member aplikasi iGowa yang ada. Mulai dari member yang baru bergabung, hingga member yang meminjam buku-buku bacaan. Keempat, yaitu fitur Pinjaman Buku sebagai pengingat buku yang dipinjam dan akan mau dibaca. Kemudian kelima, fitur Aktivitas dan Kotak Masuk.

Semoga upaya yang diusahakan dengan adanya aplikasi iGowa ini akan semakin memudahkan akses mendapatkan buku bacaan yang berkualitas untuk seluruh masyarakat. Kemudahan dalam menyiapkan buku dalam genggaman merupakan sedikit dari salah satu manfaat dari hadirnya aplikasi iGowa ini.

Untuk masyarakat Kabupaten Gowa dan sekitarnya, ayo unduh aplikasi perpustakaan digital iGowa! Supaya lebih memudahkan Sahabat Literasi, maka segera download langsung di Play Store, dan akses versi dekstop di https://igowa.moco.co.id/ ya.

Daerah Anda tertarik memiliki platform teknologi perpustakaan digital? Hubungi partnership@aksaramaya.com atau 0859106725577

Salam literasi!