Kabar Aksaramaya
Jumat, 4 Agustus 2023, Aksaramaya menggelar pertemuan dengan Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) di Ballroom JIEXPO Convention Centre Kemayoran. Pertemuan tersebut sekaligus menjadi momen penandatanganan MOU kerja sama pengembangan aplikasi perpustakaan digital iPus JDIH.
Pada prosesi penandatanganan MOU kerja sama dikembangkannya aplikasi iPus JDIH, dari pihak Aksaramaya diwakili oleh Arif Darmawan selaku Chief Commercial Officer dan dari pihak BPHN diwakili oleh ibu Indry Meutiasari selaku Subkoordinator Fasilitas Kerja Sama BPHN Kemenkumham RI.
Selain itu, pada acara yang sama juga dilangsungkan penandatangan kontrak pengadaan e-book untuk aplikasi iPus JDIH, yang di mana dari Aksaramaya diwakili oleh Arif Darmawan selaku Chief Commercial Officer dan dari pihak BPHN diwakili oleh Heru Triawan, S.H., M.H. Awal peluncurannya nanti, aplikasi iPus JDIHN akan menyuguhkan koleksi e-book sebanyak 446 judul buku dan 519 copy.
Aplikasi perpustakaan digital iPus JDIH ini mengubah paradigma akses e-book tentang hukum dan dokumen-dokumen hukum yang sebelumnya rumit dan membutuhkan waktu yang lama dalam pengaksesannya, berubah menjadi cepat dan efisien dengan aplikasi ini.
Sebelumnya, masyarakat harus melalui sebuah proses yang agak rumit dan memakan waktu lama dalam mengakses sumber-sumber bacaan hukum. Namun, dengan kemajuan teknologi yang terimplementasi lewat aplikasi iPus JDIH, masyarakat kini bisa mengakses sumber bacaan hukum melalui smartphone mereka dalam hitungan detik.
Berkat aplikasi perpustakaan digital yang terus Aksaramaya kembangkan bersama institusi ataupun lembaga sebagai mitra strategis dan penerbit sebagai penyedia konten.
Harapannya kedepan Masyarakat akan semakin mudah dalam mengakses konten, sehingga budaya baca terus lebih baik lagi dan kecakapan literasi bertumbuh pesat.
Hingga pada akhirnya masyarakat mempunyai pengetahuan dan wawasan yang mendalam untuk menciptakan barang dan jasa yang bisa bersaing di dalam negeri maupun luar negeri. Selain itu, agar meningkat pula pelayanan perpustakaan di seluruh Indonesia. Salam Literasi!
Daerah Anda ingin mengembangkan budaya literasi melalui platform teknologi perpustakaan digital? Hubungi partnership@aksaramaya.com atau 0859106725577