Kabar Aksaramaya
Kamis, 20 Januari 2022, para mahasiswa KKN dari Universitas Diponegoro Semarang melaksanakan kegiatan sosialisasi aplikasi perpustakaan digital iJateng di SDN Tegalsari 03. Sekolah tersebut berlokasi di Jl. Genuk Krajan VII, No.1A, RT.002, RW.004, Kelurahan Tegalsari, Kec. Candisari, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Kegiatan sosialisasi aplikasi iJateng ini dilakukan dengan tujuan supaya siswa lebih tahu dan bisa memanfaatkan aplikasi perpustakaan digital tersebut, sehingga aplikasi iJateng ini dapat membantu siswa dalam meningkatkan minat baca mereka. Kegiatan sosialisasi ini dilakukan dengan cara membuat sebuah modul yang berisikan informasi terkait iJateng dan cara-cara penggunaannya.
Para mahasiswa KKN UNDIP tersebut juga melaksanakan sosialisasi aplikasi iJateng secara langsung di ruang-ruang kelas SDN Tegalsari 03, supaya materi dbisa tersampaikan dengan baik dan optimal. Selain itu, para mahasiswa KKN dari UNDIP tersebut juga memberikan pelatihan mengenai pemaikaian aplikasi iJateng.
Seusai siswa dapat memahami dan mengetahui cara-cara penggunaan aplikasi iJateng. Maka diteruskan dengan memberikan beberapa tugas untuk mencari dan membaca sebuah buku dengan judul buku yang telah dipersiapkan oleh mahasiswa.
Perlu diketahui, bahwa aplikasi iJateng ini merupakan hasil inovasi dari pemerintah Provinsi Jawa Tengah yang dikembangkan oleh Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah yang berkerja sama dengan Aksaramaya. Aplikasi iJateng ini merupakan aplikasi membaca buku secara online yang memuat ribuan koleksi ebook yang bisa dipinjam secara gratis.
Pada pertemuan kedua yakni pada hari Kamis, 27 Januari 2022, para siswa SDN Tegalsari 03 membacakan tugas-tugas yang telah diberikan. Tugas tersebut sebagai bukti bahwa siswa sudah memanfaatkan aplikasi iJateng tersebut secara maksimal dan optimal. Walaupun, masih terdapat beberapa kendala yang dialami oleh para siswa, di antaranya seperti masalah pada saat log in ke aplikasi iJateng, tetapi hal tersebut bisa diatasi pada saat itu juga.
Berkat hadirnya kegiatan sosialisasi aplikasi perpuatakaan digital iJateng ini, diharapkan minat baca siswa bisa semakin meningkat, karena akses terhadap buku-buku bacaan sekarang ini semakin mudah. Melalui penggunaan aplikasi iJateng, para siswa bisa mengakses buku-buku bacaan dan membacanya kapan saja dan dimana saja, selama perangkat yang digunakan untuk mengakses aplikasi iJateng terhubung dengan jaringan internet.
Jadi, apakah Sahabat Literasi sudah memanfaatkan fitur-fitur dari aplikasi iJateng saat ingin membaca buku? Supaya lebih memudahkan Sahabat Literasi membaca buku dimana saja dan kapan saja, maka segera download langsung di Play Store atau dan akses versi dekstop di https://ijateng.moco.co.id/ ya.
Universitas Anda tertarik memiliki platform teknologi perpustakaan digital? Hubungi partnership@aksaramaya.com atau 0859106725577
Salam literasi!