iPekanbaru: Hadiah Istimewa Untuk Hari Jadi Kota Pekanbaru

iPekanbaru 1

Kabar Aksaramaya

Kamis, 23 Juni 2016, merupakan hari ulang tahun Kota Pekanbaru yang ke-232. Perayaan hari tersebut semakin istimewa bagi seluruh masyarakat Kota Pekanbaru karena di hari yang sama diadakan launching iPekanbaru dan Radio Online oleh Bapak Bapak Walikota Pekanbaru, Dr. H. Firdaus, ST. MT.

Acara launching aplikasi perpustakaan digital iPekanbaru ini dilaksanakan di halaman Kantor Walikota Pekanbaru pada pukul 08.00-10.00 pagi dengan mengundang para pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru, LSM dan seluruh masyarakat Kota Pekanbaru. Aplikasi perpustakaan digital berbasis sosial media yang diberi nama iPekanbaru ini didukung oleh Aksaramaya dan Indosat ooredoo.

Pengembangan aplikasi perpustakaan digital ini, merupakan bentuk upaya mewujudkan Kota Pekanbaru menuju Smart City atau kota pintar. Kepala Badan Badan Perpustakaan dan Arsip Kota Pekanbaru, Ibu Nelfiyonna, menambahkan smart city terdiri dari enam pilar, yaitu smart governance, smart economy, smart environment, smart living, dan smart mobility. 

Pada acara launching iPekanbaru juga dilaksanakan hibah buku kepada perpustakaan umum Kota Pekanbaru untuk menambah koleksi buku-buku fisik di perpustakaan tersebut. Walikota Pekanbaru mengatakan, iPekanbaru hadir sebagai sumber penyedia bahan bacaan yang menyenangkan, dan mudah diakses tanpa batasan ruang dan waktu untuk masyarakat Kota Pekanbaru. Melalui iPekanbaru, masyarakat Kota Pekanbaru diharapkan bisa berinteraksi dengan sesama masyarakat dengan memanfaatkan fitur-fitur sosial media yang terdapat di dalam aplikasi tersebut.

Walikota Pekanbaru Firdaus MT usai meluncurkan aplikasi iPekanbaru menyebutkan bahwa Gerakan Pekanbaru Hibah Buku diharapkan berguna untuk menambah koleksi buku bacaan. Diawali dengan surat edaran dari Walikota Pekanbaru kepada seluruh pegawai agar mencoba mensedekahkan minimal satu buku. Dengan jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) sekitar 8000 diluar formasi guru, artinya Pemkot bisa memperoleh minimal 8000 buku dari gerakan Pekanbaru Hibah buku ini. 

iPekanbaru yang merupakan aplikasi perpustakaan digital (ePustaka) yang dilengkapi dengan fitur eReader untuk membaca buku elektronik. Tugas pengelolaan aplikasi ini diserahkan kepada Badan Perpustakaan dan Arsip Pemerintah Kota Pekanbaru (BPA Kota Pekanbaru) yang kerjasama dengan Aksaramaya sebagai pengembang aplikasi.

Dalam iPekanbaru juga ada fitur ePustaka. ePustaka disini berisi ribuan koleksi eBook yang bisa kita pinjam dan membacanya secara online dan offline melalui berbagai perangkat elektronik, komputer, smartphone, tablet, dan desktop/laptop. Sehingga perpustakaan ada di dalam genggaman.

Aplikasi iPekanbaru menyimpan 4.446 judul buku digital yang merupakan hibah dari PT.Indosat.tbk. Sementara terkait keanggotaan aplikasi iPekanbaru tidak dibatasi oleh daerah tertentu. Siapapun bisa menggunakan aplikasi iPekanbaru ini. Cara mendownload aplikasi ini sangat mudah, bisa dengan mengunjungi Google PlayStore, cari ipekanbaru, kemudian instal secara gratis.

Ibu Hj. Nelfiyonna, M.Si menyebutkan bahwa di tunjuknya Badan Badan Perpustakaan sebagai pengelola iPekanbaru ini sejalan dengan visi BPA yakni sebagai Pusat Informasi dan Dokumentasi serta Pusat Baca di Kota Pekanbaru. Kegunaan aplikasi iPekanbaru adalah sebagai media dalam mempercepat tersampainya informasi, baik peraturan, kebijakan pemerintah, dan sarana publikasi milik masyarakat yang dapat dinikmati pula oleh masyarakat atau dengan kata lain, dari masyarakat untuk masyarakat.

Perpustakaan digital pertama di pulau Sumatera ini, memiliki koleksi buku elektronik terlengkap dengan beragam jenis buku bacaan dan langsung bisa dinikmati oleh masyarakat Pekanbaru. Dengan platform Single Window City Dashboard, pemerintah Kota Pekanbaru dapat memantau seluruh fungsi aplikasi smart city dalam satu layar.

Manfaat dari aplikasi iPekanbaru sangat banyak sekali. Selain dapat mengakses konten, pengguna aplikasi iPekanbaru dapat saling berteman, berinteraksi serta merekomendasikan buku yang menarik. Pengguna bisa membaca berbagai buku dalam satu aplikasi dengan praktis, mudah, dan cepat, kapan pun dan di mana pun. Melalui iPekanbaru, pengguna/pembaca juga dapat berinteraksi langsung dengan pemustaka lain melalui fitur sosial media yang disediakan.

Apakah Sahabat Literasi di Kota Pekanbaru dan sekitarnya sudah memanfaatkan iPekanbaru saat ingin mengakses konten bacaan? Supaya lebih memudahkan Sahabat Literasi, maka segera download langsung di Play Store, dan akses versi dekstop di  https://ipekanbaru.moco.co.id/ ya

Daerah Anda tertarik memiliki platform teknologi perpustakaan digital? Hubungi partnership@aksaramaya.com atau 0859106725577

Salam literasi!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *