DPKD Kalimantan Timur Hadirkan iKaltim Corner di Perpusda

iKaltim

Kabar Aksaramaya

Sahabat literasi ternyata Dinas Dinas Perpustakaan dan kearsipan Daerah (DPKD) Kalimantan Timur (Kaltim) saat ini telah memiliki iKaltim Corner di perpustakaan daerah Kalimantan Timur. Ruangan khusus iKaltim Corner tersebut diadakan dengan tujuan sebagai sarana untuk mencari koleksi buku digital (ebook) dengan bantuan aplikasi iKaltim.

Aplikasi iKaltim merupakan sebuah aplikasi perpustakaan digital hasil persembahan oleh Badan Perpustakaan Provinsi Kalimantan Timur yang berkerja sama dengan Aksaramaya. Aplikasi yang sudah dilaunching sejak tahun 2016 ini sudah berbasis media sosial dan bahkan menariknya bisa membaca ebook secara online ataupun offline dengan iKaltim ini.

Winda Fitri Yantie selaku Pustakawan Ahli Muda DPKD Kaltim mengatakan, aplikasi iKaltim merupakan aplikasi perpustakaan digital yang bisa didownload di Playstore secara gratis. Pada aplikasi tersebut telah disediakan ribuan ebook yang dapat dibaca dengan mudah.

Bagi para pemustaka yang tidak sempat berkunjung ke Perpustakaan, bisa mencari buku bacaan atau referensi lainnya di iKaltim. Syaratnya juga sangat mudah, sahabat literasi hanya cukup mendaftar secara online dengan email.

Setiap ebook atau buku digital yang tersedia di iKaltim, tidak dapat di download, cuma bisa dibaca dan berjangka waktu selama seminggu peminjamannya. Hal tersebut untuk menjaga hak cipta pemilik buku, dan supaya tidak sembarangan orang dapat mengambil bukunya.

Yantie juga menyebutkan, bahwa banyak orang yang merasa terbantu dengan hadirnya aplikasi iKaltim ini. Sebab sangat memberikan kemudahan dalam rangka membaca dan ketika ingin mencari sebuah referensi.

Bahkan, ada beberapa dosen yang merasa terbantu dengan adanya iKaltim tersebut. Berkat aplikasi iKaltim, para dosen yang mengimplementasikan Kurikulum Merdeka terbantu untuk mencari buku bacaan sebagai referensi, karena tidak harus beli dan bisa dibaca secara gratis.

Lebih lanjut, Yantie mengatakan, harapan kedepannya terhadap aplikasi iKaltim ini bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh semua lapisan masyarakat, sehingga mereka bisa menambah wawasan dan inspirasi baru dari ebook yang telah disediakan. Ribuan ebook yang ada di iKaltim, di antaranya terkait perkebunan, pertanian, ekonomi, biologi, politik, dan lain sebagainya.

Jadi, apakah Sahabat Literasi telah memanfaatkan fitur-fitur dari aplikasi iKaltim saat ingin membaca buku? Supaya lebih memudahkan Sahabat Literasi membaca buku dimana saja dan kapan saja, maka segera download langsung di Play Store atau dan akses versi dekstop di https://ikaltim.id/ ya.

Daerah Anda tertarik memiliki platform teknologi perpustakaan digital? Hubungi partnership@aksaramaya.com atau 0859106725577

Salam literasi!