Kenalkan iNgawi untuk Biasakan Rajin Membaca Sejak Dini

INGAWI

Kabar Aksaramaya

Kamis, 2 Maret 2023, Perpustakaan Umum Kabupaten Ngawi kedatangan tamu yang cukup banyak dari teman-teman pemustaka Taman Kanak-Kanak AL ISLAH Ngale Kecamatan Paron Kabupaten Ngawi. Mereka terdiri dari anak-anak didik, para guru, dan orang tua murid.

Kedatangan tamu sejumlah 214 orang dari Taman Kanak-Kanak AL ISLAH tersebut membuat meriah gedung megah Perpustakaan Umum yang berlokasi di jalan Imam Bonjol 2 B Ngawi itu. Sebanyak 102 anak-anak didik Taman Kanak-Kanak AL ISLAH  memperoleh edukasi terkait pekerjaan/keprofesian yang diaktulisasikan ke dalam video film animasi/film kartun yang bertempat di ruang anak yang nyaman.

Selain itu, mereka juga diberikan pembelajaran terkait membudayakan gemar membaca sejak dini dan diberikan pula game ice breaking menarik dari para Pustakawan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ngawi, sehingga membuat mereka menjadi lebih fokus dan lebih semangat dalam mendengarkan pembelajaran di luar kelas yang didampingi oleh 10 orang guru.

Sementara itu, sebanyak 102 orang tua murid memperoleh sosialisasi edukasi literasi dengan sebuah materi “Buku Digital” yang dimiliki oleh pihak Perpustakaan Umum Kabupaten Ngawi yaitu aplikasi iNgawi. Sosialisasi tersebut bertempat di aula lantai 2 dan balkon Perpustakaan Umum Kabupaten Ngawi yang secara langsung dipandu oleh dipandu oleh Bapak Suyatno, MM selaku Kepala Bidang Perpustakaan.

Aplikasi iNgawi sendiri merupakan sebuah aplikasi perpustakaan digital yang sudah berbasis media sosial yang dilengkapi pula dengan fitur eReader untuk membaca buku-buku digital. Aplikasi iNgawi ini adalah sebuah aplikasi hasil inovasi dan dikembangkan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ngawi yang berkerja sama dengan Aksaramaya.

Digital library ini memiliki fitur-fitur media sosial yang menjadikan pemustakanya bisa berkomunikasi dan berinteraksi dengan pemustaka yang lain. Bahkan, pemustaka aplikasi iNgawi juga bisa memberikan rekomendasi buku favoritnya yang sudah dibaca, menyampaikan komentar tentang buku, dan memperoleh teman baru. Membaca buku-buku digital di aplikasi iNgawi menjadi lebih mudah, karena pemustakanya bisa membaca buku-buku digital secara online ataupun offline.

Bapak Suyatno, MM selaku Kepala Bidang Perpustakaan menjelaskan, bahwa pembiasaan gemar membaca dan budaya baca akan dapat berhasil jika dilaksanakan sejak usia dini. Oleh sebab itu, kepada seluruh PAUD dan TK di Kabupaten Ngawi bisa mengadakan kegiatan outing class di Perpustakaan Umum Kabupaten Ngawi secara gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun, dengan terlebih dahulu mengajukan surat permohonan.

Lebih lanjut, Suyatno menjelaskan, harapan kedepannya supaya Perpustakaan yang nyaman, megah, lengkap sarana dan prasarananya, serta memiliki lokasi yang strategis dijantung kota Ngawi ini, tidak cuma menjadi tempat membaca saja. Namun dapat menjadi tempat kegiatan bagi semua kalangan masyarakat dimulai dari anak-anak hingga lansia, entah laki laki ataupun perempuan. Seperti mana, program yang sudah dicanangkan oleh PERPUSNAS RI melalui Tranformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial.

Aplikasi iNgawi menjadi sebuah pionir terobosan Pemkab Ngawi dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ngawi dalam meningkatkan minat baca masyarakat. Yuk download aplikasi iNgawi di Play Store, App Store dan akses versi dekstop di https://ingawi.moco.co.id/. Salam Literasi!

Universitas Anda tertarik memiliki platform teknologi perpustakaan digital? Hubungi partnership@aksaramaya.com atau 0859106725577

Salam literasi!